HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) PADA LANSIA

ABSTRAK: Pengetahuan adalah hasil dari tahu, dan itu terjadi setelah orang melakukan penginderaan terhadap suatu obyek tertentu. Perilaku pada lansia tentunya didahului ketika mereka mengenal dan memahami bahkan dapat mengaplikasikan suatu objek tertentu. Pengetahuan memegang peran penting untuk mengubah perilaku seseorang ke arah yang lebih baik. Menggunakan metode cross sectional dan tehnik Penelitian yang digunakan adalah simple random sampling. Hampir seluruhnya 55 responden (91,7%) memiliki pengetahuan cukup dan 46 responden (76,6%) lansia memiliki perilaku hidup bersih dan sehat. Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan dengan perilaku hidup bersih dan sehat pada lansia. Diharapkan bagi petugas kesehatan meningkatkan pemberian informasi dan pengetahuan tentang permasalahan kesehatan kepada lansia khususnya dalam penerapan perilaku hidup bersih dan sehat.
Kata Kunci: Tingkat pengetahuan, PHBS, lansia
Penulis: Nungky Kustantya, Mochamad Saiful Anwar
Kode Jurnal: jpkeperawatandd130507

Artikel Terkait :