EFEK PLASEBO KOMPRES DAUN KOL DALAM MENGATASI PEMBENGKAKAN PAYUDARA PADA IBU POST PARTUM

ABSTRAK: Pembengkakan  payudara merupakan hambatan dalam pemberian ASI,  masalah ini semakin meningkat kejadiannya sehingga diperlukan tehnologi yang lebih nyaman bagi ibu dalam mengatasi masalah ini. Diperlukan metode yang efektif dalam mengatasi masalah ini agar ibu dapat memberikan ASI secara eksklusif pada bayinya.  Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan kompres kol dalam mengatasi  pembengkakan payudara dibandingkan dengan tehnik rangsangan oksitosin yang telah dilaksanakan secara rutin di Rumah Sakit. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen  dengan jumlah sampel sebanyak 65  responden. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Data dianalisa menggunakan model analisis Chi-square pada taraf kesalahan 5%. Rumusan masalah  penelitian ini adalah kompres kol sama efektifnya dengan metode rangsang oksitosin dalam mengatasi masalah pembengkakan payudara. uji coba instrumen untuk pengukuran validitas dan reabilitas digunakan uji Cronbach’s alpha. Pengambilan sampel dilakukan dengan cara consequtive sampling. Dari hasil uji kesetaraan karakteristik responden didapatkan semua nilai p lebih besar dari alpha (p > alpha, alpha= 0,05). Yang artinya tidak ada perbedaan yang signifikan antara kelompok intervensi dan kelompok kontrol. Hasil penelitian  22 dari 27 orang (81,5%) responden yang tidak mendapatkan perlakuan kompres kol menyatakan adanya pengurangan pembengkakan payudara. Walaupun secara  statistik menunjukkan sama efektifnya  pengaruh kompres kol terhadap pembengkakan payudara (nilai p 0,266) dengan rangsang oksitocyn
Kata kunci: Efektifitas, kompres kol, pembengakakan payudara
Penulis: Deswani Gustina Rochimah
Kode Jurnal: jpkeperawatandd140358

Artikel Terkait :