RANCANG BANGUN DAN UJI KINERJA MEKANISME PENGENDALI OTOMATIS PEDAL REM DAN TUAS TRANSMISI MAJU-MUNDUR PADA TRAKTOR RODA EMPAT

Abstrak: Sampai saat ini sebagian besar traktor roda empat masih dioperasikan secara manual untuk penerapan di bidang pertanian. Dengan demikian kelelahan operator dalam mengoperasikan traktor tersebut tidak dapat dihindari. Untuk menurunkan tingkat kelelahan operator maka perlu diupayakan mengoperasikan traktor secara otomatis untuk gerakan maju maupun mundur. Otomatisasi gerakan maju telah dilakukan pada penelitian sebelumnya. Penelitian ini lebih difokuskan pada otomatisasi gerakan mundur dan memperkecil radius belok dengan memodifikasi mekanisme pengendali rem dan mekanisme pengendali transmisi majumundur. Kedua mekanisme tersebut dikendalikan menggunakan motor DC dengan aktuator H-bridge. Uji fungsional dilakukan di laboratoriun dengan cara mengangkat traktor sehingga roda tidak menapak dan traktor tidak bergerak meskipun rodanya berputar. Pengujian kinerja mekanisme juga dilakukan di atas lahan kering untuk mengetahui kemampuan bergerak maju dan mundur secara otomatis dan berputar balik melalui penekanan pedal rem secara otomatis. Hasil pengujian fungsional menunjukkan mekanisme bekerja dengan baik dengan waktu penekanan rem 0.47 s untuk rem kiri dan 0.61 s untuk rem kanan. Hasil pengujian lapangan menunjukkan bahwa traktor dapat dikendalikan secara otomatis untuk bergerak maju dengan kecepatan rata-tara 0.62 m/s, bergerak mundur dengan kecepatan rata-rata 0.63 m/s, berputar dengan jari-jari 2.2 m untuk rem kiri dan 2.4 m untuk rem kanan.
Kata Kunci: otomatisasi, transmisi maju-mundur, pedal rem
Penulis: I Dewa Made Subrata, Radite Praeko Agus Setiawan, Setya Permana, Muhammad Sigit Gunawan, Andreas
Kode Jurnal: jppertaniandd130507

Artikel Terkait :