Persepsi dan Partisipasi Masyarakat terhadap Program Pembangunan Hutan Tanaman Rakyat (Studi Kasus Koperasi Rakyat Pantai, Desa Pangkalan Siata, Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat)

Abstrak: Hutan Tanaman Rakyat (HTR) merupakan kebijakan pemerintah Indonesia yang membutuhkan partisipasi dan tanggungjawab dari masyarakat lokal untuk mengelola hutan produksi secara berkelanjutan. diharapkan membuat hutan lestari, produktif serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat, melalui penyerapan tenaga kerja secara langsung khususnya di sektor kehutanan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah. Tingkat persepsi dan partisipasi masyarakat yang menjadi sasaran dari pembangunan htr dapat menjadi pedoman bagi kebijakan pemerintah untuk memberdayakan masyarakat agar lebih berperan aktif dalam memelihara, mengelola dan memanfaatkan potensi hutan secara lestari. Sehingga perlu diketahui tingkat persepsi dan partisipasi masyarakat terhadap prorgam hutan tanaman rakyat. Teknik  pengambilan sampel dilakukan dengan cara purposive sampling (sampel bertujuan). Penelitian ini menggunakan data primer dan data sekunder. Data primer didapat dari hasil survei dan observasi langsung di lapangan serta wawancara melalui penyebaran kuisioner. Dilakukan perhitungan persentase persepsi dan partisipasi dengan menggunakan rumus, kemudian tingkat persepsi dan partisipasi masyarakat terhadap hutan tanaman rakyat dikelompokkan dalam tiga kategori yaitu tinggi, sedang dan rendah. Hasil penelitian diketahui tingkat persepsi masyarakat Desa Pangkalan Siata yang berada di kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat sebesar 84,02% (tinggi), tingkat partisipasi masyarakat terhadap beberapa kegiatan antara lain pada kegiatan perencanaan sebesar 55,47% (sedang), kegiatan pelaksanaan sebesar 64,44% (sedang) serta pada kegiatan penilaian atau evaluasi sebesar 51,10% (sedang).
Kata kunci: Persepsi Masyarakat, Partisipasi Masyarakat, Hutan Tanaman Rakyat, Koperasi Rakyat Pantai
Penulis: Yesi Novia O Samosir, Agus Purwoko, Herianto
Kode Jurnal: jpkehutanandd150151

Artikel Terkait :