PENGEMBANGAN TRAINER PEMBANGKIT SINYAL MENGGUNAKAN IC XR 2206 SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATA KULIAH BENGKEL ELEKTRONIKA DI UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil uji kinerja trainer, tingkat kelayakan trainer sebagai media pembelajaran, dan respon mahasiswa terhadap trainer dan jobsheet pembangkit sinyal menggunakan IC XR 2206 pada mata kuliah Bengkel Elektronika di Universitas Negeri Surabaya.
Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development (R&D). Objek penelitian ini adalah Media Pembelajaran Trainer Pembangkit Sinyal Menggunakan IC XR 2206 yang dilengkapi Jobsheet sebagai buku panduan pembelajaran. Langkah-langkah penelitian meliputi 1).Potensi dan masalah, 2). Pengumpulan Data, 3). Desain Produk, 4). Validasi Desain, 5).Revisi Desain, 6). Uji Coba Produk, 7). Revisi Produk, 8). Uji Coba Pemakaian, 9). Analisa Data. Adapun uji kelayakan media pembelajaran melibatkan tiga dosen ahli yaitu dosen ahli dalam bidang pembuatan trainer, pakar materi, dan penyusun jobsheet. Dan uji coba pemakaian dilakukan oleh 20 mahasiswa angkatan 2012 prodi S1 Pendidikan Teknik Elektro UNESA.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji coba kinerja trainer sudah sesuai dengan rencana dan tujuan utama IC yaitu dapat mengeluarkan 3 output berupa sinyal sinus, segitiga, dan persegi. Berdasarkan validitas trainer dikatagorikan baik dengan nilai rata-rata rating sebesar 82,52% sedangkan untuk validasi jobsheet rata-rata rating sebesar 71,46% dengan katagori baik. Untuk hasil respon mahasiswa terhadap trainer dan jobsheet pembangkit sinyal menggunakan IC XR 2206  memperoleh nilai rata-rata rating sebesar 80,5% dengan katagori baik.
Kata Kunci: Media Pembelajaran, Trainer, IC XR 2206
Penulis: Ardiana Putri Setiawati, Nur Kholis
Kode Jurnal: jptlisetrodd150418

Artikel Terkait :