PENGEMBANGAN TRAINER CCTV DAN JOBSHEET PADA STANDAR KOMPETENSI MELAKUKAN INSTAL SISTEM AUDIO VIDEO CCTV DI SMK NEGERI 1 BENDO MAGETAN

Abstrak: Penelitian ini bertujan untuk: (1) menghasilkan Trainer CCTV dan Jobsheet yang valid Pada Standar Kompetensi Melakukan Install Sistem Audio Video CCTV di SMK Negeri 1 Bendo Magetan, (2) mengetahui keterlaksanaan peserta didik terhadap Trainer CCTV dan Jobsheet di SMK Negeri  1 Bendo Magetan. Metode penelitian yang digunakan adalah R&D (Research and Development) dimana metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji kefektifan produk tersebut. Analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif dengan perhitungan presentase. Untuk mengetahui hasil kelayakan atau validitas Trainer CCTV dan Jobsheet dengan menggunakan lembar validasi Trainer CCTV dan Jobsheet, serta keterlaksanaan peserta didik digunakan lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kelayakan Trainer CCTV berdasarkan validasi memperoleh hasil rating 85.63% atau dalam kategori sangat layak. (2) Kelayakan Jobsheet CCTV berdasarkan validasi memperoleh hasil rating 86.88% atau dalam kategori sangat layak. (3) Berdasarkan hasil keterlaksanaan Trainer dan jobsheet memperoleh hasil rating 87.3%, dengan demikian keterlaksanaan Trainer dan Jobsheet tersebut termasuk dalam kategori terlaksana dengan baik..
Kata Kunci: Pembelajaran, Trainer, Jobsheet, CCTV, dan Keterlaksanaan Peserta didik
Penulis: Muhammad Afandi, Edy Sulistyo
Kode Jurnal: jptlisetrodd160078

Artikel Terkait :