PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS LECTORA PADA MATA PELAJARAN PEREKAYASAAN SISTEM ANTENA UNTUK SMK NEGERI 1 SIDOARJO

Abstract: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis Lectora, mengetahui respon siswa terhadap media pembelajaran, dan mengetahui hasil belajar siswa dengan menggunakan media tersebut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian ADDIE (Analyse, Design, Development, Implement, Evaluate). Penelitian dilakukan pada semester genap tahun ajaran 2015/2016. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas XI Teknik Audio Video. Teknik pengumpulan data berupa angket , butir soal, pretest-posttest, dan Lembar Kerja Siswa (LKS). Teknik analisa data menggunakan skala Likert untuk menganalisis hasil angket validasi dan respon siswa, menggunakan software ANATES 4 untuk menganalisa butir soal tes, menggunakan uji Paired Sample   T –test untuk menganalisa hasil pretest-posttest (ranah kognitif), dan perbandingan dengan nilai KKM untuk menganalisa hasil Lembar Kerja Siswa (ranah psikomotorik).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran berbasis Lectora layak digunakan dengan perolehan persentase validasi media sebesar 80,21%, validasi RPP sebesar 79,38%, validasi angket respon siswa sebesar 76,67% dan validasi butir soal sebesar 80%. Keempat validasi tersebut masuk dalam skala penilaian baik (69% - 84%). Respon siswa terhadap media pembelajaran sebesar 80,72%, dan masuk dalam skala penilaian baik. Hasil belajar postttest dan pretest, dengan uji statistika menggunakan Paired Sample T-test, diperoleh nilai thitung sebesar -6,152 dan ttabel sebesar 2,02. Berdasarkan uji statistika, thitung berada pada daerah penolakan H0 yang berarti menerima H1 yaitu terdapat perbedaan yang signifikan pada hasil belajar siswa pretest dan hasil belajar siswa posttest. Hasil belajar  posttest lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar pretest. Hasil belajar Lembar Kerja Siswa, siswa yang tuntas belajar sebesar 83,78% dan siswa yang tidak tuntas sebesar 16,22%. Ketuntasan secara klasikal (≥75%) tercapai.
Kata Kunci Media Pembelajaran, software Lectora, ADDIE, angket, respon siswa, pretest-posttest, Lembar Kerja Siswa
Penulis: INTAN Prawidya PRAWIDYA WARDHANI, Rr. Hapsari Peni
Kode Jurnal: jptlisetrodd160033

Artikel Terkait :