PENGARUH KONSENTRASI PUPUK ORGANONITROFOS TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN TOMAT (Lycopersicon escelentum Mill) SECARA ORGANIK DENGAN SISTEM IRIGASI BAWAH PERMUKAAN (Sub Surface Irrigation)

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi pupuk organitrofos terhadap pertumbuhan dan produktivitas tanaman tomat secara organik dengan sistem irigasi bawah permukaan. Metode yang digunakan dalam penelitian yaitu menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan enam perlakuan yaitu, O0 (tanpa organonitrofos), O1 (organonitrofos 10 %, tanah 90 %), O2 (organonitrofos 20 %, tanah 80 %), O3 (organonitrofos 30 %, tanah 70%), O4 (organonitrofos 40 %, tanah 60 %), dan O5 (organonitrofos 50%, tanah 50 %). Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi pupuk organonitrofos yang berbeda tidak berpengaruh pada fase vegetatif, tetapi sangat berpengaruh pada berpengaruh pada fase generatif, produksi buah yaitu bobot panen, berat beragkasan, dan evapotranspirasi. Analisis LSD menunjukkan perlakuan O2 (pupuk organonitrofos 20 %, tanah 80 %) mampu meningkatkan hasil panen secara signifikan dibandingkan dengan perlakuan O0 (tanpa organonitrofos dengan tambahan pupuk kimia) dan perlakuan O1(pupuk organonitrofos 10 %, tanah 90 %). Tetapi penggunaan dosis pupuk yang lebih tinggi dari perlakuan O2 (pupuk organonitrofos 20 %, tanah 80 %) tidak meningkatkan produksi secara signifikan.
Kata kunci: Pertanian Organik, Organonitrofos, Tomat, Sub Irrigation
Penulis: Sayu Putu Okta Rinasari, Zen Kadir, Oktafri
Kode Jurnal: jppertaniandd160319

Artikel Terkait :