Efek Senyawa Saponin pada Sapindus rarak dengan Pakan Berbasis Jerami Padi dalam Mitigasi Gas Metana

ABSTRAK: Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji senyawa saponin dari buah rerak (Sapindus rarak) yang ditambahkan pada pakan jerami padi amoniasi dengan level (20 & 40 ) terkait efeknya dalam menurunkan emisi gas metana ternak ruminansia dan pola fermentasi yang diuji secara In Vitro. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok dengan empat perlakuan dan empat ulangan. Peubah yang diamati adalah produksi gas total, produksi gas metan, kecernaan bahan kering (KBK), N-ammonia, VFA total, VFA parsial, dan protozoa rumen. Data yang diperoleh dianalisis dengan ANOVA, jika terdapat perbedaan yang nyata akan dilakukan uji DMRT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan S. rarak sebagai sumber saponin pada pakan jerami padi amoniasi memberikan pengaruh nyata (P<0,05) terhadap produksi gas total, produksi gas metan, kecernaan bahan kering (KBK), konsentrasi N-ammonia, VFA parsial, dan populasi protozoa. Penambahan S. rarak sebagai sumber saponin dengan dosis 20  pada pakan jerami padi ternyata mampu menurunkan emisi gas metana serta mampu menurunkan produksi gas total, konsentrasi N-ammonia, serta populasi protozoa pada proses fermentasi rumen.
Kata kunci: mitigasi metana, sapindus rarak, saponin
Penulis: Nanang Krisnawan, Asep Sudarman, Anuraga Jayanegara, Yeni Widyawati
Kode Jurnal: jppertaniandd150243

Artikel Terkait :